Ads

Jumat, 15 April 2011

Review Kamen Rider Decade

Beberapa minggu terakhir ini saya menghabiskan waktu untuk menonton lanjutan dari serial kamen rider, yaitu kamen rider decade. Kamen Rider Decade menjanjikan suatu yang luar biasa, yaitu munculnya kembali Kamen Rider - Kamen Rider lama seperti semua Kamen Rider utama periode Heisei ( Mulai dari Kamen Rider Kuuga sampai Kamen Rider Kiva ), beberapa Kamen Rider Tambahan dalam periode Heisei seperti Kamen Rider ibuki, todoroki, Ixa, G3, Hopper dan lainnya serta Sedikit Kamen Rider Periode Showa seperti Kamen Rider Amazon, Kamen Rider Black ( Ksatria Baja Hitam ) dan Kamen Rider Black RX ( Ksatria Baja Hitam RX ).


Cerita Kamen Rider di awali oleh mimpi Natsumi yang melihat Semua Kamen Rider Periode Heisei bertempur satu sama lainnya dan kemudian di akhiri dengan Kamen Rider Decade menghancurkan mereka semua.


Setelah Natsumi terbangun, terjadi fenomena di tempatnya di mana monster-monster dari semua Kamen Rider Periode Heisei bermunculan di dunianya. Hal ini mengakibatkan kekacauan.




dalam kekacauan tersebut, Natsumi secara tidak sengaja menemukan sebuah belt ( sabuk ) dalam kekacauan tersebut yang kemudian ia berikan kepada Tsukasa Kadoya, seseorang yang berasal dari dunia lain tetapi kemudian lupa ingatan dan untuk sementara tinggal di studio Foto milik kakeknya. Tsukasa Kadoya kemudian menggunakan Belt tersebut untuk berubah menjadi Kamen Rider Decade.


Dengan menjadi Kamen Rider Decade, Tsukasa Kadoya dan Natsumi berhasil melewati kerumunan monster dan kembali ke studio foto mereka. Saat mereka akan kembali, tiba tiba saja terjadi ledakan, dan tepat saat ledakan tersebut akan mengenai Tsukasa Kadoya, muncul seseorang yang menghentikan waktu.


Dalam kekacauan ini, Natsumi bertemu dengan seseorang ( di kamen rider kiva dia adalah Wataru / Kamen Rider Kiva, tetapi di sini statusnya tidak jelas ) yang mengatakan bahwa Ada 9 Dunia Paralel Kamen Rider yang masing-masing memiliki ceritanya sendiri dan tidak saling berhubungan. Kemudian secara perlahan-lahan tertarik menjadi satu. Jika di biarkan saja maka seluruh dunia Natsumi saat ini akan hancur dan ledakan ini tidak bisa di hindari lagi, oleh karena itu Tsukasa Kadoya harus menjelajahi ke sembilan dunia paralel tersebut dan menghancurkan Kamen Rider dari tiap dunia tersebut. Untuk sementara selama Tsukasa Kadoya pergi, Wataru dan teman-temannya ( kamen rider lainnya mungkin??? ) akan menjaga dunia tersebut.


Setelah itu Tsukasa dan Natsumi kembali ke studio foto dengan keadaan dunia Natsumi masih dalam keadaan pause. Lalu kakek Natsumi secara tidak sengaja mengubah Back Ground Studio Foto mereka, dan dengan berubahnya back ground studio foto tersebut, maka berubah pula dunia yang mereka tempati saat itu. Sehingga studio foto tersebut mereka gunakan sebagai alat transportasi berpindah dunia. Di tiap dunia, mereka kemudian bertemu dengan Kamen Rider lainnya dan bukannya menghancurkan kamen rider lainnya, Tsukasa malah membantu mereka menyelesaian masalah Rider-Rider tersebut.


Di tiap dunia awalnya Decade selalu di serang oleh rider lainnya karena Narutaki, seseorang yang misterius selalu memberikan peringatan kepada tiap-tiap rider dari dunia lainnya untuk waspada terhadap decade.


Ceritanya tampaknya kerenkan? Tetapi jika Anda fans kamen rider, mungkin Anda akan merasa sedikit kecewa. Karena pertama, Dunia Paralel di sini artinya benar-benar dunia paralel, di mana Kamen Rider yang ada memiliki cerita yang berbeda dengan kamen rider yang Anda lihat sebelumnya. Jadi jangan harap Anda bisa melihat kelanjutan cerita dari rider-rider yang Anda lihat sebelumnya.


Lalu, selain Kamen Rider Black / Black RX ( Minami Kotaro / Kotara Minami ), Kiva ( Kiva dunia decade ), Agito, Kamen Rider Todoroki, Ibuki, Zanki dan Blade ( Blade Dunia Decade ) semua Pemeran Kamen Rider di perankan oleh orang yang berbeda dengan aslinya. Apalagi sekarang Ada kamen rider yang masih Anak-anak yang mungkin banyak membuat pengemar kamen rider tersebut kebakaran jenggot. Tetapi, jika Anda bukan penggemar serial kamen rider, atau anda bisa melupakan harapan-harapan Anda kepada Decade dan just enjoy the show, kamen rider decade memiliki cerita yang cukup menarik.


Berikut ini saya akan ceritakan sedikit tentang Dunia-dunia yang ada di kamen rider Decade.


Dunia Natsumi : Kemungkinan dunia ini adalah dunia Asli Kamen Rider yang kita ikuti selama ini, karena Kamen Rider asal dunia ini yang terlihat dalam series decade, Kamen Rider Kiva ( Wataru ) dan Kamen Rider Blade ( Kanzaki ) semuanya adalah pemeran asli. Dunia Natsumi mengalami kesulitan karena bersatunya kamen rider dari dunia lain. Oleh karena itu, Wataru mewakili kamen rider lainnya meminta bantuan decade untuk menghancurkan Kamen Rider dari 9 dunia lainnya.


Dunia Kuuga : Dunia Kuuga adalah dunia yang sedang di landa masalah monster Gronggi. Kamen Rider Kuuga ( Yusuke Onodera ) di sini bertarung melawan Gronggi hanya dengan tujuan untuk menyenangkan hati pujaan hatinya ( Ai Yashiro ) yang merupakan seorang polisi dengan misi untuk membasmi gronggi.


Dunia Kiva : Dunia Kiva adalah dunia di mana Wataru adalah seorang anak kecil. Di sini status Wataru benar-benar sebagai Pangeran Fangire dan di akui oleh manusia. Wataru mencoba menjaga persatuan antara Fangire dan Manusia yang tampaknya cukup berhasil. Tetapi Wataru tampaknya kurang bisa mengendalikan diri terhadap Nafsunya untuk menghisap energi manusia. Yusuke Onodera ( Kuuga ) di sini datang juga ke dunia kiva sebagai pengawal Wataru.


Dunia Ryuki : Dunia Ryuki adalah dunia yang aneh di mana untuk menentukan hasil keputusan pengadilan, masing-masing pihak harus bertarung sebagai rider di mirror world. Mereka yang menang Akan menentukan apakah Sang tersangka bebas atau bersalah. Biasanya mereka yang bertarung adalah jaksa, pengacara dan saksi. Shinji Tatsumi ( Kamen Rider Ryuki ) di sini merupakan salah satu saksi dalam kasus pembunuhan rekan kerjanya di mana Natsumi yang menjadi tersangka pembunuhab. Shinji Tatsumi menganggap bahwa Natsumi tidak bersalah dan yang berasalah adalah Ren, mantan rekan kerjanya yang telah berhenti. Di episode ini, Yusuke Onodera ( Kuuga ) telah memutuskan untuk bertualang bersama Tsukasa dan Natsumi menjelajahi dunia Rider.


Dunia Blade : Dunia Blade adalah dunia Corporate di mana tiap orang memili pangkat. Pangkat yang paling tinggi adalah AS Blade ( AS Waru ). Tiap tindakan selalu di nilai dan kesalahan sedikit akan mengakibatkan seseorang di turunkan pangkatnya. Kazuma Kendate ( Blade ) adalah seseorang dengan Pangkas AS Blade, tetapi karena mencoba menyelematkan temannya dalam tugas membasmi Undead ia di turunkan pangkatnya. Dari sini pangkat Kazuma turun terus dan Tsukasa kemudian mencoba menyadarkannya bahwa ia harus bisa bangkit lagi ke puncak. Di dunia ini, Tsukasa untuk pertama kalinya bertemu Daiki Kaitoh ( Kamen Rider Diend )


Dunia Faiz : Dunia Faiz adalah sebuah SMU ( High School ) di mana setiap malam sekolah ini selalu di serang oleh Orphnoch. Sekolah ini memiliki group pentolan yang bernama Lucky Clover. Takumi ( Kamen Rider Faiz / 555 ) di sini adalah seorang siswa pencita fotographi. Selain itu Takumi juga adalah seorang Orphnoch. Di sini ia mencoba untuk membaur dengan manusia, tetapi setelah teman baiknya mengetahui bahwa ia Orphnoch, temannya mulai menjauhinya. Di sini Daiki ( Diend ) sudah terlihat hobby-nya, yaitu mengumpulkan koleksi Belt Kamen Rider.


Dunia Agito : Dunia Agito memiliki kemiripan yang luar biasa dengan Dunia Kuuga. Bahkan, orang yang Yusuke Onodera ( Kuuga ) sukai juga ada di sini, tetapi dengan nama lain, Toko Yashiro. Di sini Yusuke Onodera ( Kuuga ) mencoba bergabung dengan kepolisian untuk mencoba menjadi Rider G3-X, sistem rider yang di kembangkan oleh wanita yang ia sukai. Tetapi Yusuke gagal untuk menggunakan sistem tersebut karena daiki ( diend ) juga mendaftar dan tampaknya diend lebih mampu menggunakan G3-X. Yashiro sendiri sebenarnya suka dengan Shouichi ( Agito ) yang berada entah di mana karena ia menjadi target dari Unknown. Di dunia Agito ini, Gronggi dan Unknown saling berperang dan oleh alasan tertentu, Unknown selalu mengejar Shouichi.


Dunia Den-O : Dunia Den-O Tidak jauh berbeda dengan Dunia aslinya di mana hampir semua karakternya adalah sama, minus peran utamanya. Di dunia ini terjadi keanehan di mana momotaros kehilangan wujudnya dan hanya bisa merasuki orang. Tampaknya juga ada imagin mengamuk di masa lalu di mana banyak terjadi kerusakan di masa saat itu.


Dunia Kabuto : Dunia Kabuto di penuhi dengan Worm, alien yang bisa berubah menjadi mirip dengan manusia. Di sini Kamen Rider Kabuto terjebak dalam Clock Up dimension sehingga ia selalu bergerak dengan cepat. Oleh karena itu, banyak kerusakan-kerusakan di dunia ini yang di hubung-hubungkan dengan Kabuto.


Dunia Hibiki : Dunia Hibiki adalah dunia di mana Kamen Rider adalah sebuah sekolah / aliran yang bisa di wariskan. Seperti sekolah bela diri di mana ada 3 aliran, aliran Hibiki, Zanki dan Ibuki. Aliran Zanki dan Ibuki selalu berperang untuk menjadi aliran nomer satu, sementara Aliran Hibiki hanya memiliki satu murid, seorang anak kecil bernama asumu. Hibiki memutuskan untuk berhenti jadi rider karena hati dia sudah tidak suci lagi sehingga saat ia menjadi Oni ( Kamen Rider ), Oni tersebut dapat merasukinya. Walau ketiga aliran tidak akur, murid-murid ketiga aliran tersebut sangat akur terutama pewaris masing-masing aliran ( Todoroki , Asumu dan Akira ).


Dunia Nega : Dunia Nega adalah dunia di mana Kamen Rider adalah orang-orang Jahat yang ingin membasmi manusia. Di sini Hampir semua Kamen Rider ada dan mereka semua adalah jahat. Dunia Nega sama dengan dunia Natsumi, dengan orang-orang yang sama pula, tetapi di sini, mereka semua kebanyakan telah tewas di bunuh oleh Kamen Rider. Di sini Kurenai Otoya muncul sebagai Dark Kiva, tentu saja di sini dia juga jahat.


Dunia Diend : Dunia Diend adalah dunia di mana dunia ini di kuasai oleh monster. Mereka membuat peraturan di mana sopan santun harus di tegakan dan dimana orang harus saling tolong menolong. Jika seseorang tidak bersikap baik, maka mereka akan di tangkap dan otak mereka akan di kendalikan oleh para monster sehingga mereka menjadi orang yang berbudi baik. Di dunia ini, walau terlihat damai, tetapi nyatanya orang hidup dalam ketakutan.


Dunia Samurai Sentai : Di dunia ini tidak ada rider, yang ada adalah samurai sentai ( semacam power ranger ).


Dunia Black RX : Dunia RX kini selain di serang oleh negri Crisis, juga di serang oleh Organisasi Dai Shocker, Organisai kejahatan yang juga bisa berpindah dunia. Minami Kotaro ( Black RX ) merasa kewalahan, apalagi, temannya dia, Joe The haze, hilang entah kemana.


Dunia Black : Di Dunia ini, Minami Kotaro RX dan Minami Kotara Black adalah orang yang berbeda, walau di sini di perankan oleh orang yang sama. Di dunia ini Golgom Juga telah bergabung dengan Dai Shocker.


Dunia Amazon : Di dunia Amazon, Dai Shocker telah di terima oleh masyarakat luas. Dai Shocker di anggap penyelamat oleh mereka walaupun sebenarnya tujuan Dai Shocker adalah mengendalikan mereka. Di sini kamen rider Amazon dan Kamen Rider Decade mendapat perlawanan dari masyarakat.


Dunia Decade [SPOILER] : Dunia Decade adalah Dunia Asal Tsukasa di mana Tsukasa adalah pemimpin dari organisasi ini. Tetapi karena ia lupa ingatan, ia kemudian melupakan tujuaanya selama ini menjelajahi dunia rider.


Wuih cape, sebenarnya saya masih kurang satu film lagi, jadi masih mungkin ada dunia lainnya. Tunggu aja nanti kalo saya sudah nonton All Rider VS Decade.

Tidak ada komentar: