Ads

Senin, 11 April 2011

The Brand New Yahoo Messenger 10.0.0.1102-us

Dec 7, 2009

Beberapa waktu yang lalu saya mendengar bahwa Yahoo Messenger, sebuah aplikasi Chatting dari Yahoo telah mengeluarkan versi terbarunya. Yahoo Mesengger 10. Yahoo Messenger 10 telah melewati masa beta dan kini sudah merupakan software Chat utama Yahoo. Karena saya pengguna Yahoo Messenger yang paling setia, saya segera mendownload Yahoo Messenger versi terbaru, yaitu Yahoo Messenger 10.0.0.1102-us. Saya lebih suka yang versi us walaupun yang versi indonesia sepertinya ada, tapi saya kurang cocok saja karena sudah biasa dengan menu bertuliskan English.


Setelah saya mendownload versi Yahoo Messenger terbaru tersebut di sini, saya kemudian menginstallnya. Installer yang di berikan yahoo bukanlah installer mentah, installer itu kecil ukurannya dan saat kita install, maka installer itu akan sekali lagi mendownload yahoo versi full. Sebenarnya ada beberapa stand alone installer, tetapi saya masih belum mencobanya karena saya takutnya masih versi beta mengingat Yahoo Messenger 10 saat itu masih baru keluar.


Setelah saya install Yahoo Messenger 10, saya melihat tampilannya kini sedikit berbeda. Ada menu baru yang namanya Y! Update, di sini Anda bisa melihat update terkini dari teman-teman Anda di Yahoo!, Flickr, Twitter dan banyak lagi. Cukup menarik bagi saya, Anda juga bisa menentukan siapa siapa saja yang bisa Anda cek update-nya. Seperti mirip web social networking, Facebook, tapi di sini Anda tidak bisa buat comment.




Selain itu, Yahoo Messenger 10 juga menjanjikan 1 hal, Video Call. Mereka menjanjikan Panggilan video yang disempurnakan, "Dengan panggilan video layar penuh dan suara berkualitas tinggi, Anda akan merasa seperti benar-benar ada di sana" Itulah cara mereka mempromosikan Video Call.


Saya telah mencoba Video Call ini. Untuk melakukan Video Call, masing-masing user harus sudah menggunakan Yahoo Messenger 10. Mereka juga harus mempunya web cam dan mic serta speaker, masing-masing dalam keadaan tidak di gunakan. Jadi web cam harus dalam keadaan mati terlebih dahulu sebelum melakukan video call. Setelah itu baru video call bisa di lakukan.


Video Call yang di tampilkan cukup bagus. Cam di tampilkan dengan ukuran lebih besar dengan sistem streaming yang mirip dengan Camfrog. Jadi gambar selalu di update tidak kedet kedet seperti cam biasa. Tapi yang jadi masalah adalah, karena update terus gambarnya, gambar yang ditampilkan tidak selalu yang terbaik. Kadang-kadang kita lihat gambarnya pecah-pecah ( ada kotak-kotak ), tapi tetap si, lebih sering bagusnya. Suaranya juga yang ditampilkan tepat waktu, dan jernih. Bahkan di tempat berisik, suara yang ditampilkan jelas. Sepertinya sih, Video Call bisa memfilter noise, jadi yang tampil ya suara utama aja.


* note : Jika anda telah mematikan web cam Anda, tetapi Oleh Yahoo Messenger Anda tetap di anggap sedang menggunakan cam, maka coba matikan software web cam anda seperti misalnya software webcammax.


Lalu untuk fasilitas yang lain, saya merasakan sedikit peningkatan. Misalnya, Voice Call lebih baik dari YM versi 8 atau 9, voice yang saya kirim sampai tepat waktu. Biasanya kalo di 8, saya dan lawan bicara saya kalo lagi voice call, suara saya sampainya suka telat sampai 5 - 10 detik. Sekarang masalah itu sudah tidak terjadi lagi. Untuk web cam juga sekarang lebih bagus dan lebih cepat, biasanya web cam saya sering tidak gerak di YM 8 ataupun YM 9.


Berikut ini adalah features lengkap dari Yahoo Messenger 10




  1. Berkirim pesan instan dengan seorang teman, atau berkonferensi dengan banyak orang.

  2. Temukan atau undang teman dari layanan lain dengan mudah untuk chat dengan Anda

  3. Kirim pesan teks (SMS) ke ponsel teman secara gratis*

  4. Gunakan media player built-in untuk menonton video web dan melihat foto bersama teman. ( sama seperti yang versi 9 )

  5. Tunjukkan gaya Anda dengan emotikon, Avatar, audibel dan IMVironment


* Teman Anda dikenakan biaya operator untuk menerima pesan teks.


Berikut ini beberapa keterangan features


Pesan Instan: Kirim pesan teks secara real-time ke teman-teman Anda di Yahoo! atau Windows Live™ Messenger.


Berbagi Foto: Saling berbagi foto dari desktop Anda atau Flickr dengan teman melalui YM sambil diskusi mengenai foto tersebut.


Panggilan PC-ke-PC ( Voice Call ) : Lakukan panggilan suara ke pengguna Yahoo! Messenger lainnya secara gratis (perlu mikrofon dan speaker/headset).


SMS (Pesan Teks): Kirim pesan teks dari Messenger ke ponsel teman Anda secara gratis. ( Yang nerima yang bayar dengan catatan mereka sudah mendaftarkan nomer telp nya di yahoo )


Webcam: Hubungkan webcam Anda ke komputer dan berbagi video secara live dengan semua teman di Yahoo! Messenger.


Ber-YM dalam Konferensi ( Conference ): Ber-YM dengan banyak teman sekaligus di dalam satu ruang konferensi (menyertakan fitur Suara, jika tersedia). Bisa dengan teman biasa, atau dalam Yahoo Room


Ber-YM dengan Banyak Teman yang ada di Jaringan Lain: Ber-YM dengan teman yang menggunakan Windows Live™ Messenger, Reuters Messaging, dan Lotus Sametime — langsung dari Yahoo! Messenger.


Transfer File: Kirim file dengan cepat ke teman sambil ber-YM (hingga 2GB).


Teruskan Pesan Instan ke Ponsel: Ketika Anda sign out dari Messenger, teruskan pesan instan yang baru ke ponsel Anda sebagai pesan teks. ( Ini juga harus daftar, sepertinya )


Panel Pencarian Kontak: Menemukan kontak untuk berkirim pesan, melakukan panggilan, SMS, dan lainnya dengan cepat.


Yahoo! Search: Mulai pencarian di web langsung dari jendela Yahoo! Messenger Anda.


Buku Alamat Yahoo!: Lihat dan edit informasi kontak di Buku Alamat Yahoo! Anda langsung dari Messenger.


Pengaturan Privasi: Buat diri Anda tampak online ke beberapa teman, dan offline ke yang lain.


Pemberitahuan Yahoo! Mail: Dapatkan pemberitahuan bila Anda menerima email baru di Yahoo! Mail.


Voicemail: Teman Anda bisa meninggalkan voicemail untuk Anda bila mereka tidak bisa menghubungi Anda di Yahoo! Messenger.


Pengarsipan pesan: Kelola arsip pribadi percakapan Anda


Isyarat Buzz: Dapatkan perhatian teman Anda dengan mengklik tombol Buzz.


Yahoo! Updates: Dapatkan update 'real-time' di Yahoo! Messenger tentang segala hal yang di posting teman Anda ataupun yang sedang mereka lakukan online


Audibel: Kirim karakter animasi yang bisa bicara ke teman untuk menghidupkan percakapan Anda.


Emotikon: Ekspresikan perasaan Anda dengan animasi wajah tersenyum ini.


Avatar: Wakili diri Anda dengan gambar grafik yang keren, yang bisa Anda pilih sendiri gaya rambutnya, pakaiannya, dan lain-lainnya.


Gambar Tampilan: Tampilkan gambar yang bisa mewakili diri Anda ke teman.


Skin: Pilih skin yang berbeda dan berikan wajah baru pada dunia YM Anda.


IMVironment: Hidupkan suasana dengan latar belakang bertema yang interaktif di jendela percakapan.


Yahoo! Games: Bermain game pool, backgammon, checkers dan lainnya dengan teman sambil saling berkirim pesan instan.


Pesan Status Buatan Sendiri: Beritahu teman Anda apa yang sedang Anda lakukan, lihat, atau rasakan melalui pesan status online Anda.


Nada Dering Buatan Sendiri: Gunakan nada dering yang berbeda untuk setiap pemanggil, atau upload file audio untuk digunakan.


Huruf & Warna yang bisa Dimodifikasi: Gunakan huruf, warna, dan gaya yang sesuai dengan kepribadian Anda untuk berkirim pesan.


Efek & trek suara (Saat Panggilan Suara): Aktifkan efek suara saat Anda sedang telepon atau upload file musik untuk diputar sebagai suara di latar belakang.


Nah banyak juga kan fiturna, tapiiii... Ingat Yahoo Messenger 10 baru mengeluarkan versi terbarunya. Dan dari kode versinya saja, dia masih 10.0.0, itu artinya walau dia sudah lolos dari versi beta, kemungkinan error-error muncul masih sangat besar. Dari pengalaman saya sendiri, saya beberapa kali mengalimi error dalam menggunakan yahoo messenger 10.


Error-errornya adalah:




  1. Saat koneksi internet kita putus tiba-tiba, sering sekali Yahoo Messenger 10 ke close aplikasinya. Kita harus buka ulang deh aplikasinya, memang sih errornya gak terlalu berat, tapi jika Anda menggunakan ISP yang sering putus nyambung ya cape juga.

  2. Sering susah login. Saya sering menemukan bahwa YM saya tidak bisa login. Mereka mempunyai satu fungsi yang membantu kita mendiagnosa masalahnya, tetapi tampaknya hal tersebut kurang membantu. Saya coba login dengan trillian astra ataupun meebo, keduanya tetap bisa login.

  3. Bisa membuat account Anda dalam keadaan locked. Ya, aneh sekali, satu hari saya mendownload software ini, saat saya login diinfokan bahwa Yahoo telah meng-lock account yahoo messenger saya. Saya di minta masuk ke my yahoo dan login ulang di situ, setelah saya login ulang, baru Yahoo Messengernya kebuka locknya.

  4. Sering hang sekita beberapa detik. Ketika kita chat, tiba-tiba saja Yahoo Messenger 10 hang, memang bentar, tetapi terjadi cukup sering.


Untuk saat ini, baru error error tersebutlah yang saya temui. Saya yakin kedepannya, yahoo messenger 10 akan menjadi lebih baik karena Yahoo akan segera menutup error-error tersebut. Sekarang semuanya kembali di tangan Anda, update Yahoo Messenger Anda sekarang, atau tunggu sebulan atau dua bulan lagi untuk mendapatkan Yahoo Messenger 10 yang lebih stabil dengan hanya sedikit bug.


4 Responses to “The Brand New Yahoo Messenger 10.0.0.1102-us”

  1. adi says:

    offline instalernya ga ada boz?

  2. a-rif says:

    wah tuk sekarang YM ga dulu deh om
    bis na aq pake jaringan CDMA
    mending chat Mig33 :D
    ohy,kok ga disertakan screenshot dari YM v10 na om ^_^

  3. satu bug yang saya alami:
    Apabila kita sign in dengan invisible, maka kita akan terus invisible. Walaupun kalo sudah sign in, kita ubah statusnya menjadi available, tetap saja invisible.

    Jadi, apabila hendak available, harus dari awal available.

  4. @adi : Saat ini banyak beredar di internet, tapi kebanyakan masih yang versi beta, nanti deh saya cariin link nya
    @a-rif : mo disertain ya, nanti deh pas lagi video call, tapi harus cari temen buat video call na dulu
    @ravi : oo gitu ya, ini aye baru tau gan, thanks banget atas infonya

Tidak ada komentar: