Ads

Jumat, 08 April 2011

Blink-182 is back!

Blink 182 is back...!!! Judulnya mantab gak???


Jujur saya ini adalah salah satu fans Blink 182. Lagunya asyik, mantab dan enak di dengar dan personilnya kompak dan kocak abis. Bagi temen-temen yang belum tau Blink 182, saya akan ceritakan sedikit tentang band yang satu ini.


Artikel ini sebagian besar saya dapat dari paman wiki, Walaupun tidak menceritakan 100% sejarah Blink 182 dan tidak bisa di bilang sebagai biografi Blink 182 yang menceritakan perjalanan bidup Band Blink 182, tapi artikel ini akan membantu Anda untuk mengenal apa itu Blink 182 (Semoga :) ).


Setelah dikeluarkan dari sekolahnya yang lama, Tom DeLonge lalu bersekolah di tempat lain di mana di sana dia kenal dengan seorang gadis bernama Anne Hoppus. Setelah berteman dengan Anne Hoppus, Tom DeLonge menceritakan keinginannya untuk membuat suatu Band. Anne Hoppus yang ternyata memiliki seorang adik yang juga ingin bermain Band. Akhirnya Anne Hoppus mengenalkan adiknya, Mark Hoppus dengan Tom DeLonge di tahun 1992.


Karena merasa cocok akhirnya Tom DeLonge dan Mark Hoppus memutuskan untuk membentuk suatu Band. Tom DeLonge lalu merekrut Scott Raynor yang dikenal Tom melalui suatu ajang Kompetisi Band. Mereka bertiga kemudian membentuk Blink.


Karena terlalu sering berlatih, Pacar Mark Hoppus merasa kesal dan akhirnya meminta Mark Hoppus untuk menentukan apakah ia akan memilih band atau pacarnya. Akhirnya Mark Hoppus memilih pacarnya dan meninggalkan Blink. Tetapi saat Blink berencana membuat demo tape, Mark Hoppus akhirnya kembali ke Blink dan memilih untuk meninggalkan Pacarnya.


Di tahun 1993, Blink mengeluarkan kaset dengan judul Budha yang dibuat sebanyak 1000 Kopi. Kaset ini di produksi oleh Filter Record yang merupkan Perusahan rekanam independent milik bosnya Mark Hoppus. Budha kemudian dikeluarkan ulang di tahun 1998 dengan beberapa perubahan track.




Tahun 1994, Blink menandatangi kontrak kerja dengan Cargo Music dan merekam album studio pertama mereka dengan judul Cheshire Cat. Di album ini terdapat beberapa lagu yang terkanl seperti Carousel," "Strings," "Sometimes" and "T.V". Tidak lama setelah album ini keluar, mereka mendapat tuntutan hukum dari suatu band asal irlandia karena memiliki nama yang sama. Untuk menghindari masalah, kemudian mereka mengganti Nama Band mereka menjadi BLINK 182.


Tahun 1996, Blink 182 membuat album Dude Ranch yang selesai pengerjaannya di tahun 1997. Di album ini terdapat lagu "Dammit" (salah satu lagu favorit saya) yang membuat nama Blink 182 diterima di pengemar modern rock di amerika serikat. Album Dude Ranch terjual 1,5 Juta kaset di seluruh dunia.


Di tahun 1998, di pertengahan Tour US mereka, Scott Raynor meninggalkan Blink 182. Ada dua teori mengenai kepergian Scott dari Blink 182. Yang pertama adalah Scott mempunyai masalah dengan kebiasaan minumnya dan harus menjalani rehab atau dikeluarkan, sedangkan yang kedua adalah karena Scott Raynor harus kuliah. Scott Raynor setuju untuk melakukan rehab, tetapi Mark Hoppus dan Tom DeLonge meragukan keseriusan Scott Raynor dalam melakukan Rehab sehingga Scott di pecat oleh mereka melalui telpon. Mark Hoppus dan Tom DeLonge kemudian meminta bantuan Travis Barker, Drummer Blink 182 support Band, The Aquabats untuk menggantikan posisi Scott selama dalam Tour US. Setelah itu, Travis Barker diajak untuk bergabung dengan Blink 182 dan Travis menyetujuinya dan ia pun meninggalkan The Aquabats dan bergabung dengan Blink 182.


Di Tahun 1999, Blink 182 mengeluarkan Album Enema Of The State. Dari album ini keluar lagu-lagu seperti, What My Age Again, All The Small Thing dan Adam Song. Album ini laku 15 Juta kopi.


Di Tahun 2000, di rilis The Mark, Tom, and Travis Show (The Enema Strikes Back!), yaitu album live Blink 182 dengan lagu-lagu lama mereka dan satu buah lagu dengan judul "Man Overboard:.


Di Tahun 2001, Blink 182 mengeluarkan Album "Take Off Your Pants and Jackets". Di minggu pertama keluarnya album ini, penjualannya sudah sampai 350.000 Kopi. Album ini memiliki lagu lagu mantab seperti "The Rock Show" dan "Anthem Part 2"


Di Tahun 2002, Tom DeLonge mengeluarkan suatu album side project yang menurut dia yang lagu-lagunya tidak seperti lagu blink 182, oleh karena itu dia membuat suatu band baru dengan nama Box Car Racer. Di mana band ini bertujuan untuk membantu Tom DeLonge berexperiment dengan lagu-lagu yang berbeda dengan lagu blink 182. Box Car Racer beranggotakan Tom DeLonge dan Travis Barker dan dua anggota lainnya. Di album side project ini Mark Hoppus hanya ikut serta dalam satu lagu, yaitu lagu elevator. Box Car Racer di bubarkan oleh Tom DeLonge di tahun 2003 karena ia merasa band ini sudah mencapai tujuannya.


Di tahun 2003, Blink 182 mengeluarkan album studio ke limanya yang memiliki single mantab mantab seperti Feeling This, I Miss You => Favorit gw, Down => Mantab dan Always. Album ini terasa berbeda dengan album-album blink 182 sebelumnya.


Di Tahun 2005, keharmonisan band ini mulai terganggu. Tom DeLonge meninginkan istirahat selama 6 bulan dari Tour karena ingin menemani keluarganya. Di tambah lagi Mark Hoppus yang sudah merasa di khianati dengan Band side project Tom DeLonge, Box Car Racer di mana di sini dia tidak di ajak bergabung. Februari 2005 Tom akhirnya berhenti dari Blink 182. Dan dari sinilah di mulai hiatus hampir selama 4 tahun. Dari sini anda tahu maksud saya tentang judul di atas.


November 2005, di keluarkan sebuah album Greatest Hits Band ini dengan tambahan lagu baru seperti "Another Girl, Another Planet" dan "Not Now".


Tom DeLonge membentuk suatu Band Baru dengan nama Angel & Airwaves (AVA) dan pada tanggal 23 may 2006 mengeluarkan debut album mereka yang berjudul "We Dont Need To Whisper". Lalu di November 2007, band ini mengeluarkan album kedua mereka dengan judul "i-Empire"


Sementara itu, Mark Hoppus dan Travis Barker juga membuat Band Baru dengan nama +44. +44 mengeluarkan album pertama mereka di tanggal 14 November 2006 dengan judul album "When Your Heart Stop Beating".


Di masa-masa Hiatus ini, Blink 182 terpecah menjadi pengemar Tom dan Penggemar Mark dan Travis. Kalo saya sendiri si masih suka album kedua-duannya. Angel & Airwaves dan +44 lagunya memang enak, tetapi beda dengan lagu-lagunya Blink 182.


[Update Baru per Tanggal 02 Januari 2010


Pada 21 Agustus 2008, Jerry Finn, Producer dari Blink 182 meninggal karena cerebral hemorrhage ( Pendarahan di Otak ? ). Kejadian ini berperan sebagai katalis yang mampu membuat semua anggota Blink 182 berkomunikasi lagi, yaitu antara Tim Mark & Travis dengan Tom. Di mana saat itu adalah untuk pertama kalinya Tom Delonge Berkomunikasi kembali dengan Anggota Blink 182 lainnya setelah 3 tahun.


Pada 21 September 2008, Travis Delonge mengalami kecelakaan. Pesawat yang ia naiki ( Learjet 60 ) keluar dari landasan, menabrak pagar, menyebrangi jalan terdekat, menabrak tanggul dan kemudian terbakar. Dalam kecelakaan ini 4 orang tewas. Travis Barker mengalami luka bakar level 2 dan 3 di bagian bawah tubuhnya dan di infokan bahwa dia akan sembuh dalam waktu satu tahun. Saat Travis Barker di rumah sakit, Mark Hoppus dan Tom Delonge menjenguk Travis Barker.



Akhir Update per Tanggal 02 Januari 2010 ]

Dan sekarang mulailah sederetan berita bagus:


Tanggal 18 November 2008, Mark Hoppus di web site-nya menceritakan bahwa Mark Hoppus dan Travis Barker beberapa saat yang lalu berbicara dengan Tom DeLonge, mengatakan:


In the midst of everything else that has happened lately, Tom, Travis, and I have all spoken together. First through a number of phone calls, and then a couple of weeks ago we all hung out for a few hours. They've all been great, very positive conversations. We're just reconnecting as friends after four years of not talking. It's a good thing. Obviously the first question for a lot of people will be, “does this mean a Blink-182 reunion?" The answer is none of us know. We haven't talked about it at all. Right now it's just good for the three of us to see one another, reconnect, and let the past be the past. The events of the past two months supersede everything that happened before. Life is too short.


Kira-kira artinya kaya gini:


Di bayangi oleh apa yang terjadi lalu, Tom, Travis dan saya telah melakukan pembicaraan. Pertama melalui beberapa telpon, dan lalu beberepa minggu yang lalu kita kumpul bersama-sama untuk beberapa jam. Mereka hebat dan kita melakukan pembicaraan yang positif. Kita hanya melakukan koneksi ulang sesama teman setelah 4 tahun tidak berkomunikasi di mana saya merasa bahwa ini adalah hal yang baik. Jelas sekali, pertanyaan yang akan orang tanyakan adalah bagaimanakah nasib Blink 182? Apakah artinya Blink 182 melakukan reuni? Jawabannya kita sendiri tidak tau. Kita belum membicarakan hal tersebut sama sekali. Saat ini saya merasa, bahwa saya senang bahwa kita bertiga bisa saling berjumpa kembali, berhubungan dan membiarkan yang lalu berlalu. Event 2 bulan terakhir ini telah menyingkirkan semua pertentangan yang lalu. Hidup ini terlalu pendek.


Dan di Januari 2009, MTV.COM menampilkan cuplikan interview dengan Mark Hoppus. Dalam Interview tersebut Mark mengungkit Soal Blink 182. Dia mengatakan:


The future is wide open. ... Blink-182 wasn't manufactured by a label, and we weren't making music to make money or for fame. We were three friends in a band, writing music that we loved. That's where it began and ended. Before there's reunion talk, we need to get back to that point again. Actually, we would need to get beyond that point, to a place where you can say to someone, 'Hey, man, I'm not really feeling this,' and be able to argue constructively about the music. Because that's where the best of Blink-182 came into being. The pull between the ideas the three of us had. I've always thought that the three of us each brought something unique and special to the songs, and the collision of those elements made the music what it was. In short, we would need to get back to where we're all close enough friends and artists to be able to tell each other, respectfully, 'Suck it.' My final thought is this: If — and this is a big if — Blink-182 were ever to re-form, it would have to be the most amazing, ridiculous, mind-blowing show and tour ever. I feel like, as bitter as our breakup was, we stepped back at the top of our game, and we'd have to come back even stronger and better than before.


Artinya kaya gini kira-kira:


Masa Depan terbuka lebar... Blink 182 bukan di buat oleh label, dan kita bukan memainkan musik untuk uang ataupun ketenaran. Kita adalah 3 orang sahabat dalam sebuah band, menulis musik yang kita sukai. Disitulah segalanya dimulai, dan disitu pulalah segalanya berakhir. Sebelumnya sudah ada pembicaraan reuni, kita harus kembali ke titik tersebut. Sebenarnya, kita malah harus melebihi titik tersebut, dimana kita bisa menciptakan suatu tempat dimana kita bisa berkata "Hey man, lagunya masih kurang pas" dan lalu kita bisa berdiskusi dan berdebat untuk menciptakan musik yang lebih baik. Karena disitulah point terbaik Blink 182. Ide-ide yang kita bertiga miliki, saya rasa masing-masing memiliki ide yang unik dan spesial kepada suatu lagu, dan tumbukan dari ketiga ide tersebut membuat musik kita menjadi seperti musik kita yang dahulu. Singkatnya, kita butuh untuk kembali seperti masa-masa di mana kita adalah teman dekat dan artis yang dapat mengungkapkan pendapat satu sama lainnya dengan rasa hormat, "Suck It". Pemikiran final saya adalah seperti ini, Jika - dan ini adalah jika yang sangat besar - Blink 182 bisa reformasi, maka Blink 182 akan bisa melakukan The most amazing, ridiculous, mind-blowing show and tour ever, saya merasa, sepahit-pahitnya perpisahan kita dan kita mundur di puncak kejayaan kita, kita harus bisa kembali menjadi lebih kuat dan lebih baik dari sebelumnya.


Lalu di februari 2008, di perayaan ke 51 Grammy Awards. Ke tiga member Blink 182 yaitu Tom DeLonge, Mark Hoppus dan Travis Barker muncul bersama-sama untuk mengumumkan rock album of the year. Lalu Travis Barker mengumumkan reformasi band, dan berkata "we used to play music together, and we decided we're going to play music together again" dan Mark Hoppus lalu menambahkan "Blink-182 is back!". Perkataan Marklah yang menjadi judul artikel ini.


Berikut ini adalah cuplikan video mereka di perayaan Grammy:


karena di you tube, videonya sudah tidak bisa ditayangkan, jadi lihat di link ini saja videonya http://www.mtv.com/news/articles/1604564/20090208/blink_182.jhtml


Tambahan lagi, di web site mereka (http://www.blink182.com) juga dituliskan pesan sebagai berikut:


"Hi. We're blink-182. This past week there've been a lot of questions about the current status of the band, and we wanted you to hear it straight from us. To put it simply, We're back. We mean, really back. Picking up where we left off and then some. In the studio writing and recording a new album. Preparing to tour the world yet again. Friendships reformed. 17 years deep in our legacy. Summer 2009. Thanks and get ready..."


Akhirnya mereka balik lagi, asyikkkkkkkkkkk


[Update Baru per Tanggal 02 Januari 2010



Mulai Desember 2008, Blink 182 sudah mulai menulis lagu, dan juga melihat kembali demo demo lagu yang mereka buat di tahun 2004, sebelum mereka melakukan indefinite hiatus. Saat itu mereka juga sudah mulai latihan bareng, dengan lagu Always selalu mereka nyanyikan di awal.

Blink 182 telah selesai membuat single baru, "Up All Night", yang nantinya akan di jadikan salah satu lagu pamungkas album terbaru mereka. Demo untutk lagu Up All Night telah selesai mereka buat di awal 2009, tetapi mereka tidak sempat membuat versi Rekamannya karena mereka harus melakukan Summer Tour mereka di tahun 2009. Sampai saat ini belum di ketahui kapan lagu Up All Night akan keluar.


Note dari saya : Jangan cari lagu Blink 182 di internet, terutama di You Tube. Sampai saat ini semua lagu Up All Night yang beredar di internet adalah palsu. Jadi mending sabar aja nunggunya.


Info mengatakan bahwa Blink 182 akan mulai rekaman album terbaru mereka di Januari 2010.


Tanggal 26 desember 2009, Mark Hoppus mengungkapkan Bahwa Blink 182 akan mengadakan Tour keliling Eropa di musim panasa 2010.



Akhir Update per Tanggal 02 Januari 2010 ]

hehehehe


Sumber Artikel:


http://en.wikipedia.org/wiki/Blink_182


http://kaskus.us/showthread.php?t=1423000


http://www.mtv.com/news/articles/1604564/20090208/blink_182.jhtml



6 Responses to “Blink-182 is back!”

aries182 says:
February 9, 2010 at 9:45 pm (Edit)

good…gw suka banget sama blink 182 forever!!!!
Johan Firdaus says:
February 10, 2010 at 6:55 pm (Edit)

Sep gan, ane juga, salah satu band favorite ane neh gan
Jossie says:
May 24, 2010 at 8:06 pm (Edit)

mantep d klo mereka balik lg…lagu2nya keren, band ene yg bikin gw kyk sekarang ene. lagu I miss You cocok bgt neh bwt theme song gw skrng..haha
Johan Firdaus says:
May 25, 2010 at 6:56 pm (Edit)

Iya, emang keren abis ini band

wah mang lagi miss sama siapa gan?
ayie says:
July 15, 2010 at 5:39 pm (Edit)

we blink
kren oi kapan blink ke medan sumut ID
hha di tunggu
Johan Firdaus says:
July 15, 2010 at 6:57 pm (Edit)

hehehe, gak tau deh gan

mereka kayakna lagi tour eropa deh

Tidak ada komentar: